Cara Mudah Membuat Es Krim Di Rumah

Semua orang pasti pernah lah ya makan es krim, penikmatnya pun bukan hanya anak-anak, tapi semua kalangan. Di toko-toko pun banyak yang berjualan es krim. Semua varian rasa ada, mulai harga yang terjangkau sampai yang paling mahal. 


Jika anda penggila es krim, mungkin anda akan penasaran dengan cara pembuatanya, dan sudah pasti akan ada keinginan untuk membuat es krim sendiri.

Selain untuk di konsumnsi pribadi, dari belajar membuat es krim ini nantinya juga bisa anda pakai untuk usaha sampingan. Selain hoby minum es krim, anda juga bisa mendapatkan pemasukan dari es krim inian? 


Sahabat celoteh media, saya akan memberikan resep Cara Mudah Membuat Es Krim. Sebelum ke langkah-langkahnya, siapkan dulu bahan-bahan untuk membuat es krim.

Bahan-bahan dan yang harus di siapkan untuk membuat es krim

  • 4 kaleng susu putih
  • 2 kaleng susu kental manis putih
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 2 butir putih telur
  • 1 sendok teh vanili 

Langkah-langkah pembuatan es krim 

  • Campur dan aduk semua bahan susu dan air sambil dipanaskan diatas api kecil.
  • Kemudian cairkan tepung maizena dan campurkan dengan adonan diatas.
  • Setelah itu sambil tetap mengaduk, angkat adonan dari atas api, campurkan dengan gula, putih telur dan vanili, lalu aduk terus sampai adonan berwarna putih.
  • Rebus adonan sambil terus diaduk-aduk hingga mendidih.
  • Angkat adonan dari atas api sambil terus diaduk hingga dingin agar adonan tidak menggumpal. Setelah dingin kemudian masukkan ke dalam freezer.
  • Jika sudah dingin dan beku, anda dapat menambahkan bahan pelengkap lainnya seperi strawberry, choco chips dan sebagainya untuk mempercantik es krim buatan anda.
Sahabat Nanapedia, kini es krim sudah siap di hidangkan. Selamat mencoba membuat es krim yang sederhana ini. Anda bisa mengeksplorasi sendiri macam-macam rasanya sesuai selera anda. Semoga artikel ini membantu dan bermanfaat. Terimakasih. 

0 Response to "Cara Mudah Membuat Es Krim Di Rumah"

Posting Komentar