Inilah Langkah Dan Cara Menjadi Official Host Bigo Live

Sebagai aplikasi yang baru saja dikenalkan di Indonesia pada bulan Juni 2016 yang lalu, Bigo Live sudah mendapatkan ketenaran yang luar biasa. Apalagi bagi mereka yang suka berburu aplikasi baru, tentu tidak akan melewatkan aplikasi yang menggiurkan satu ini.

Mengapa menggiurkan? Karena di Bigo Live, kita bisa mendapatkan uang loh. Ini juga salah satu alasan mengapa Bigo Live tenar di Indonesia. Untuk mendapatkan uang tersebut, kita cukup menukarkan diamond yang telah kita kumpulkan dengan uang tunai. Tentu saja diamond kita harus memenuhi jumlah minimal terlebih dahulu.


Cara lain yang bisa ditempuh untuk mendapatkan uang adalah dengan menjadi official host Bigo Live. Bagaimana caranya? Simak saja ulasan kami berikut ini:

Jika Berada di Jakarta

  1. Hubungi ikon Bigo Live indonesia, yakni Key Ikeyda, dengan ID line nya adalah Key_Ikeyda
  2. Silahkan lakukan pendaftaran dengan mengajukan keinginan untuk bergabung menjadi salah satu official host Bigo Live
  3. Tunggu sampai mereka menetapkan tanggal casting yang akan diadakan
  4. Setelah kamu mendapatkan kepastian tanggal casting, kamu bisa langsung mendatangi kantor pusat Bigo Live
  5. Jangan lupa untuk membawa persayaratan yang telah ditentukan, biasanya KTP dan Buku Tabungan
Jika Berada di Luar Jakarta

Bagi kamu yang berada di luar Jakarta, kamu tetap bisa mendaftar menjadi official host Bigo Live dengan cara membuat video perkenalan diri Anda, serta sebutkan talenta apa yang kamu miliki. Jika video tersebut telah jadi, kamu bisa langsung mengirimnya via email ke recruitmentbigolive@gmail.com.

Syarat Menjadi Official Host Bigo Live

Tak hanya tahu cara menjadi official host Bigo Live, kamu juga perlu mengetahui syarat apa saja yang harus kamu penuhi untuk menjadi Official host Bigo Live sehingga kamu pun dapat dengan mudah memenuhinya. Adapun syarat menjadi official host antara lain:

  1. Memiliki talenta dan berwawasan luas
  2. Sudah memiliki KTP serta buku tabungan
  3. Percaya diri
  4. Mengikuti peraturan yang telah ditetapkan oleh Bigo Live
Nah, itulah cara untuk menjadi official host Bigo Live dari nanapedia yang bisa disampaikan. Semoga bermanfaat.

Tabik!

0 Response to "Inilah Langkah Dan Cara Menjadi Official Host Bigo Live"

Posting Komentar