Pantai Kedung Tumpang Tulungagung Memakan Korban


Ijin melaporkan, pada Kamis tgl 5 Mei 2016 pkl. 11.00 WIB bertempat di Pantai Kedung Tumpang alamat Ds/ Kec. Pucanglaban Kab. Tulungagung telah terjadi kecelakaan terseret ombak laut selatan pada saat wisata & sampai saat ini korban masih dalam pencarian anggota Polsek Pucanglaban, Koramil 0807/ 19 Pucanglaban & masyarakat dpp AKP Reta Diana (Kapolsek Pucanglaban) & Kapten Inf Dwi Hari Santoso (Danramil 19 Pucanglaban), diikuti 30 orang anggota & masyarakat dg kronologis kejadian sbb :
  1. Pukul 11.00 WIB rombongan sebanyak 8 orang pemuda asal Jawa Tengah sdg rekreasi di Pantai Kedung Tumpang alamat Ds/ Kec. Pucanglaban Kab. Tulungagung, sesampainya dilokasi mereka berpencar sedangkan 4 orang Sdr. Joko Budianto, Sdr. Imam Wahyudi, Sdr. Aris & Sdr. Imam melakukan foto selfi dibawah dekat air laut, kemudian datanglah ombak besar & menyeret korban ke laut.
  2. Pukul 11.10 WIB Sdr. Joko Budianto, Sdr. Imam Wahyudi berhasil menyelamatkan diri dg cara berenang menepi ke karang tepi laut sedangkan temannya Sdr. Aris & Sdr. Imam hanyut terbawa air laut.
  3. Pukul 11.40 WIB anggota Polsek Pucanglaban, Koramil 0807/ 19 Pucanglaban & masyarakat melakukan pencarian korban di Pesisir Pantai Kedung Tumpang.
Adapun kerugian akibat kejadian.

1. Personil :

a) Sdr. Joko Budianto umur 25 th, swasta alamt Ds. Jamus Mranggen Kec. Mranggen Kab. Demak Prop. Jateng mengalami luka lecet pd bagian kepala, tangan & kaki.
b) Sdr. Imam Wahyudi umur 24 th, swasta alamt Ds. Ringin Jajar Kec. Mranggen Kab. Demak Prop. Jateng mengalami luka lecet pd bagian kepala, tangan & kaki.  
c) Sdr. Aris umur 25 th, swasta alamt Ds. Sembungharjo Kec/ Kab. Semarang Prop. Jateng belum diketemukan diperkirakan meninggal dunia.
d) Sdr. Imam umur 25 th, swasta alamt Ds. Jamus Mranggen Kec. Mranggen Kab. Demak Prop. Jateng belum diketemukan diperkirakan meninggal dunia.

2. Materil : 4 buah hanphone hilang diperkirakan kerugian ditafsir Rp. 4.000.000

3. Untuk 2 orang korban selamat tersebut dirawat di Puskesmas Pucanglaban.

Sampai saat ini masih dalam proses pencarian & menunggu Tim Basarnas Kab. Trenggalek.

0 Response to "Pantai Kedung Tumpang Tulungagung Memakan Korban"

Posting Komentar