Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Hp Iphone

Saat ini video di Instagram sangat banyak dan menarik perhatian untuk di download. Mungkin saja karena video di Instagram sekarang lebih panjang dengan durasi 60 detik, makanya banyak sekali yang mencari tahu bagaimana cara download video di instagram. hal ini juga terjadi pada teman saya yang memakai hp Iphone dan dia ingin mendownload video di namun tidak tahu caranya.

Dari cerita teman saya tersebut, akhirnya saya berinisiatif untuk membuat artikel tentang cara download video di instagram iphone. Cara yang saya berikan ini tergolong mudah dan cepat. Dan meskipun anda memakai hp Iphone tipe apapun, anda tetap bisa mendownload video dan foto di Instagram dengan panduan yang saya berikan.

Lalu bagaimana cara mengunduh foto atau video di Instagram? Sabar, sob. Nanti kita akan menyimpan video dengan aplikasi save video instagram di iphone. Jadi intinya nanti kita memakai aplikasi yang sudah banyak bertebaran di App store. Namun saya akan memberikan salah satu aplikasi yang paling bagus untuk anda gunakan.

Nah, sekarang silahkan anda ikuti panduan cara menyimpan video dari instagram iphone ini dengan cermat. Oh iya, saya juga akan melengkapi panduan ini dengan gambar screenshot supaya anda bisa dengan mudah menirukan panduan ini, dan anda bisa langsung mempraktekkannya dirumah. Berikut langkah-langkah yang harus anda lakukan.

Cara mengambil foto atau video di instagram lewat hp Iphone semua tipe

1. Download aplikasi Insta Save di App store yang ada di perangkat Iphone anda, dan jangan lupa untuk menginstal/ memasangnya sekalian di hp. Gambar aplikasinya seperti dibawah ini.

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

2. Sekarang buka aplikasi Insta Save tersebut, dan anda akan melihat tampilan seperti gambar dibawah ini. Silahkan anda tekan tombol "Close" di sisi bawah yang sudah saya tandai dengan kotak merah.

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

3. Langkah ketiga, buka aplikasi Instagram anda dan cari video/ foto yang ingin anda download/ simpan. Jika sudah, silahkan anda tekan tombol "titik 3" yang ada di sisi kanan video. Kemudian disini akan muncul beberapa keterangan, pilih dan tekan "Salin URL".

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

4. Nah, silahkan buka lagi aplikasi Insta Save, secara otomatis link yang anda salin tadi akan masuk ke aplikasi ini. Kalau belum masuk, silahkan anda masukkan link tadi secara manual pada kolom yang tersedia dan tunggu prosesnya.

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

5. Akan muncul tombol "Save", silahkan anda tekan tombol tersebut, dan lanjutkan dengan menekan tombol "Oke". Untuk lebih jelasnya, silahkan anda amati gambar dibawah ini.

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

6. Selesai, anda telah berhasil mendownload video dari Instagram. Video yang anda download akan masuk ke galeri Iphone anda. Dibawah ini adalah contoh video yang baru saja saya download.

Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Iphone Dengan Aplikasi

***

Hmm. ternyata sangat mudah dan cepat ya cara mengambil video dari instagram orang lain dengan hp Iphone. Saya yakin, kalau anda dari tadi menyimak panduan ini dengan cermat, anda juga pasti akan berhasil mengunduh foto/ video rterbaik yang ada di Instagram dengan modal hp Iphone anda. Dan anda bisa menjadikan koleksi video-video tersebut.

Baik, saya kira itu saja yang bisa nanapedia sampaikan mengenai aplikasi download video instagram iphone. Kalau anda menemukan kesulitan dalam menyimpan video ini, anda bisa bertanya langsung ke saya melalui kolom komentar. Saya pasti akan membantu menyelesaikan apa yang menjadi kendala anda. Terimakasih.

2 Responses to "Cara Menyimpan Video Dari Instagram di Hp Iphone "

Ully Atika Suri mengatakan...

Maaf saya mau tanya.. saya sudah mendownload aplikasi tersebut di iphone. Tapi foto/video yang saya save dr aplikasi tersebut tidak masuk ke galeri foto itu bagaimana yah ? Mohon bantuannya terimakasih

Fokus Belajar mengatakan...

Dalam aplikasi tersebut ada menu simpan foto, nah silahkan di tekan tombolnya

Posting Komentar